Mengenal Bahasa Pemrograman Untuk Pemula Lengkap adalah suatu hal yang harus Anda pelajari, sebelum Anda menjadi seorang  pelajar dibida...
Daftar Isi [Tampil]

    Mengenal Bahasa Pemrograman Untuk Pemula Lengkap adalah suatu hal yang harus Anda pelajari, sebelum Anda menjadi seorang pelajar dibidang IT atau programmer.


    Bahasa Pemrograman atau biasa disebut dengan bahasa komputer adalah suatu dasar instruksi yang dilakukan untuk memerintah komputer. 

    Seorang developer harus bisa mengenal bahasa pemrograman, karena dalam membuat suatu software maka dibutuhkan bahasa pemrograman yang sesuai dengan kebutuhan software tersebut.

    Bahasa pemrograman bisa di katakan sebagai alat untuk menampung himpunan dari aturan syntax, dan sistematik yang dipakai untuk mendefinisikan sebuah program yang ada di dalam komputer.
    Mengenal Bahasa Pemrograman Untuk Pemula Lengkap

    Pengertian Umum Bahasa Pemrograman

    Untuk menjadi seorang pelajar di bidang IT atau seorang programmer, Anda harus Mengenal Pengertian Bahasa Pemrograman Untuk Pemula Lengkap terlebih dahulu.

    Bahas pemrograman merupakan sebuah instruksi, atau perintah yang dapat dimengerti oleh komputer agar dapat menjalankan fungsi tertentu.

    Sebelumnya saya telah membahas diatas bahwa, bahasa pemrograman merupakan perhimpunan dari aturan syntax yang tugasnya untuk mendefinisikan suatu program komputer.

    Seseorang yang dapat memahami bahasa pemrograman dapat menentukan mana data yang akan di olah atau disimpan.

    Fungsi Bahasa Pemrograman

    Sebelum kita mengenal bahasa program terlalu jauh, maka kita harus mengetahui fungsinya terlebih dahulu.

    Bahasa pemrograman berfungsi untuk memerintah komputer agar bisa mengolah data sesuai dengan tahapan penyelesaian yang telah ditentukan oleh programmer.

    Berikut beberapa fungsi dari bahasa pemrograman.

    1. Media Komunikasi antara pengembang dengan Mesin

    Fungsi utama dari suatu bahasa adalah sebagai media komunikasi. Sama halnya dengan bahasa pemrograman yang digunakan sebagai media komunikasi antara manusia dengan komputer tetapi menggunakan bahasa yang dimengerti oleh komputer.

    Komputer hanya dapat mengerti dengan penggunaan bilangan untuk memahami perintah manusia.

    2. Media Dalam Mengembangkan Sistem

    Dimasa sekarang ini pasti kalian tidak asing lagi dengan yang namanya platform ataupun aplikasi, antara lain Corel Draw, Photoshop, Microsoft Word, Microsoft Excel dan alin-lain.

    Yang perlu kalian ketahui bahwa aplikasi tersebut dibuat dan dikembangkan dengan menggunakan bahasa pemrograman

    Jenis Bahasa Pemrograman

    Mengenal Bahasa Pemrograman Untuk Pemula, Anda sebagai pemula harus mengetahui terlebih dahulu jenis-jenis bahasa pemrograman, agar Anda tidak terlalu bingung dengan bahasa-bahasa pemrograman yang akan Anda pelajari.

    Jumlah bahasa pemrograman saat ini sangat banyak, tapi tentunya seorang web developer tidak menggunakan semuanya, karena setiap web ataupun software memiliki kebutuhannya tersendiri.

    Jadi untuk membuat suatu web atau software maka hanya membutuhkan beberapa bahasa pemrograman saja dalam satu web atau software.

    Berikut kita akan mengenal jenis bahasa pemrograman yang sering digunakan untuk pembuatan web atau software.

    1. Java Script

    Mengenal Bahasa Pemrograman Java Script akan sangat diperlukan untuk Anda sebagai seorang pemula.

    Java script merupakan bahasa pemrogrman yang paling mudah untuk di gunakan, karena dapat dijalankan disemua platform mulai dari PC hingga mobile.

    Fungsi java script dalam web maupun software adalah untuk menambahkan fitur interaktif dan berguna untuk mevalidasi data ataupun formulir untuk di terapkan pada pengembangan sebuah permainan.

    Jadi java script merupakan pilihan yang cocok Bagi seorang web atau software developer pemula.

    2. PHP

    Mengenal Bahasal pemrograman PHP juga tidak kalah penting, agar nanti nya Anda dapat menentukan ingin belajar bahasa pemrograman apa untuk didahulukan.

    PHP merupakan suatu bahasa pemrograman yang harus di pelajari jika kalian adalah seorang web developer, agar web kalian bisa tampil secara dinamis.

    Karena dapat mempersingkat kode sehingga dapat ditampung di seperangkat aturan, jadi PHP inilah yang saya rasa sangat berguna untuk pembuatan website yang besar, namun memiliki tampilan yang sederhana dan dinamis.

    Perlu kalian ketahui bahwa website besar seperti Facebook, dan Wordpress menggunakan bahasa pemrograman PHP.

    3. C++

    Mengenal bahasa pemrograman C++ juga akan sangat membatu untuk Anda yang akan belajar menjadi seorang programmer.

    Untuk kalian yang ingin mempelajari lebih jauh tentang bahasa pemrograman bisa di coba untuk mempelajari bahasa C++.

    Bahasa C++ bisa di katakan menengah, karena bahasa pemrograman jenis ini tidak susah dan tidak mudah.

    C++ ini merupakan pengembangan dari bahasa pemrograman C. Walaupun bisa dikatakan sama namun memiliki penyelesaian masalah yang berbeda.

    Untuk bahasa pemrograman C penyelesaian masalah dibagi kedalam sub yang lebih kecil. Sedangkan untuk bahasa pemrograman C++ penyelesain masalahnya dibagi kedalam class yang agak lebih besar dari bahasa pemrograman C.

    4. Python

    Mengenal bahasa pemrograman python akan sangat membantu Anda, dimana Anda akan melanjutkan mempelajari bahasa pemrograman yang lebih tinggi.

    Dalam tingkat bahasa pemrograman Python ini merupakan bahasa pemrograman yang tinggi, namun cukup mudah digunakan untuk seorang baru mengenal bahasa pemrograman, karena memiliki syntax yang cukup mudah untuk dipahami.

    Python ini banyak digunakan oleh perusahaan besar, seperti Instagram dan Pinterest.

    Tingkatan Bahasa Pemrograman

    Mengenal bahasa pemrograman juga memiliki tingkatan berdasarkan tingkat kesulitan memahaminya.

    Sebelum kita mengenal bahasa pemrograman terlalu jauh kita harus mengetahui beberapa tingkatan yang harus anda tahu dalam bahasa pemrograman, yaitu :

    1. Bahasa Tingkat Rendah

    Mengenal bahasa pemrograman tingkat rendah sangatlah dianjurkan untuk Anda sebagai pemula, untuk mulai melatih logika Anda.

    Bahasa tingkat rendah merupakan bahasa yang sangat sulit untuk dimengerti. Bahasa tingkat rendah ini menggunakan bahasa mesin atau bahasa generasi pertama yang hanya dapat dimengerti oleh pembuatnya saja.

    Bahasa tingkat rendah ini muncul pada tahun 1945 tapi masih banyak mengalami kesalahan sehingga programer pada saat itu masih sedikit. Salah satu bahasa yang masuk kategori ini adalah bahasa assembly.

    2. Bahasa Tingkat Tinggi

    Mengenal bahasa pemrograman tingkat tinggi biasanya akan sangat membantu Anda dikala sedang mengerjakan sebuah project.

    Bahasa tingkat tinggi merupakan bahasa pemrograman generasi ketiga yang memiliki susunan bahasa yang tertata dengan rapi, sehingga mudah untuk dipahami karena menggunakan bahasa sehari-hari.

    Bahasa pemrogrman inilah yang populer saat ini seperti C++, Javascript, Python dan lain-lain.

    3. Bahasa Tingkat Menengah

    Mengenal bahasa pemrograman tingkat menengah juga tidak kalah pentingnya dengan mengenal bahasa pemrograman tingkat tinggi.

    Bahasa tingkat menengah merupakan gabungan bahasa tingkat tinggi dan rendah, karena tidak susudah dan tidak mudah dipahami oleh seorang programer.

    Bahasa tingkat menengah ini merupakan bahasa pemrogrman generasi kedua yang sudah menggunakan bahasa sehari-hari, tapi masih sulit untuk dipahami.

    Ciri-ciri dari bahasa tingkat menengah ini adalah banyak menggunakan singkatan seperti “MOV” yang memili arti MOVE. Salah satu bahasa pemrograman jenis ini adalah assambler.

     Generasi Bahasa Pemrograman

    1. Generasi Pertama

    Mengenal bahasa pemrograman generasi pertama akan membuat Anda pusing, namun jika Anda sudah memahaminya, sudah dapat dipastikan logika Anda benar-benar jalan.

    Bahasa program generasi pertama dibuat oleh Machine Language. Pada generasi ini bahasa mesin diberikan kepada prosessor agar tidak dapat bekerja.
    Ciri-ciri dari bahasa pemrograman generasi ini adalah susah dipahami, rumit serta yang paling menonjol adalah menggunakan pengembangan bilangan oktaf dan desimal.

    2. Generasi Kedua

    Mengenal bahasa perograman generasi kedua, Bahasa pemrograman generasi kedua merupakan pengembangan dari generasi pertama, dan sering disebut bahasa assembler.

    Pada jenis ini Assembler melakukan penerjemahan bahasa pemrograman kedalam bahasa mesin, atau bahasa yang dipahami oleh manusia, diterjemahkan agar dapat dipahami basa komputer. 

    Penulisannya juga cukup mudah, namun sulit dipahami oleh orang yang baru mengenal bahasa komputer, karena sekuruh bahasanya mengarah kepada perangkat keras.

    3. Generasi Ketiga

    Mengenal bahasa pemrograman generasi Ketiga, Bahasa pemrograman generasi ketiga atau biasa disebut Formula Translator, merupakan bahasa pemrograman yang memiliki kesulitan Level tinggi, walaupun sudah bersifat machine independent, Contohnya adalah C dan Pascal.

    4. Generasi Keempat

    Mengenal bahasa pemrograman generasi keempat, Bahasa pemrograman generasi keempat biasa disebut dengan 4GL (fourth Generation Language).

    Bahasa pemrograman jenis ini memiliki sifat pendekatan nonprosedural, Artinya progamer tidak perlu menjelaskan secara detail bagaimana cara mendapatkannya, sehingga dapat meminimalisir waktu dalam pembuatannya, jadi dapat lebih meningkatkan produktivitas.

    Salah satu contoh jenis program ini adalah SQL.

    5. Generasi Kelima

    Mengenal bahasa pemrograman generasi kelima, Bahasa pemrograman generasi kelima atau yang kita kenal dengan 5GL (Fiveth Generation Language) yaitu untuk menangngani kecerdasan buatan.

    Artinya yaitu disiplin cabang komputer, atau manusia dapat berinteraksi dengan komputer dengan menggunakan bahasa yang dimengerti manusia dan bukan bahasa komputer.
    Itulah pembahasan tuntas tentang mengenal bahasa pemrograma, semoga artikel ini dapat bermanfaat, dan kalian dapat memahami bahasa pemrograman lebih jauh lagi.

    Sekian pembahasan dari panduancode, jangan lupa titik koma.
    Coba cari lagi apa yang ada inginkan pada kolom berikut: DMCA.com Protection Status
    Bantu Apresiasi Bantu berikan apresiasi jika artikelnya dirasa bermanfaat agar penulis lebih semangat lagi membuat artikel bermanfaat lainnya. Terima kasih.
    Donasi
    Hallo sobat panduan code, Anda dapat memberikan suport kepada kami agar lebih semangat dengan cara dibawah ini.

    Dana : 085972737000
    PAYPAL : Panduan Code
    Done
    Color Picker
    Silahkan gunakan tools color picker berikut gratis untuk Anda, salam Admin Panduan Code.

    Pilih Warna

    Done