Pada kesempatan kali ini panduan code akan menjelaskan program sapa kabar pascal sederhana, program ini biasanya ada pada semester 1 teknik ...
Daftar Isi [Tampil]

    Pada kesempatan kali ini panduan code akan menjelaskan program sapa kabar pascal sederhana, program ini biasanya ada pada semester 1 teknik informatika.

    Program Sapa Kabar Pascal Sederhana

    A. Soal

    Membuat algoritma dan program pascal yang dapat menerima input sebuah nama dan keadaan dari keyboard dan menampilkan salam “Hallo … apa khabar ?“ terhadap nama tersebut pada lokasi layar dan warna tulisan seperti soal no.1. Sebelum mencetak salam nama, layar harus sudah dibersihkan dulu dengan warna hitam.

    B. Algoritma

    PROBLEM
    Judul : Program “Sapa kabar”
    Input : Nama dan keadaan 
    Proses : Mencetak input nama dan keadaan pada posisi tertentu dan warna tertentu
    Output : Tercetak nama dan keadaan sesuai problem
    program sapa kabar pascal
    KAMUS DATA
    Constanta  //Tidak ada
    Type      nama,kabar=String
    Variable   nama:nama,kabar:keadaan

    Skema Algoritma
    Begin
      Nama:nama,kabar:keadaan  
      Color(red)
      Locate(5,3); Input(nama)
      Color(white)
      Locate(50,3); Input(kabar)
      Color(green)
      Locate(5,4); Output(nama)
      Color(blue)
      Locate(50,4); Output(kabar)
    End.

    C. Source Code Sapa Kabar Pascal

    program sapakabar;
    uses crt;
    var nama, kabar:string;
    begin
        clrscr;
        textcolor(red);
        gotoxy(5,3); write('Nama:'); readln(nama);
        textcolor(white);
        gotoxy(50,3); write('Keadaan:'); readln(kabar);
        textcolor(green);
        gotoxy(5,4); writeln('hallo ',nama,',apa kabar?');
        textcolor(blue);
        gotoxy(50,4); writeln('Semoga kamu ',kabar, '!!!');
    end.

    D. Penjelasan Source Coce Proram Sapa Kabar Pascal

    proram adalah syntax untuk memberi nama aplikasi kita, dan sapakabar adalah nama aplikasinya.

    uses crt; adalah syntax untuk menggunakan library crt untuk menangani screen dan keyboard.

    var adalah syntax untuk memulai mendeklarasikan variabel, nama,kabar adalah variabelnya dan string adalah tipe datanya.

    begin adalah syntax untuk memulai blok program pascalnya.

    clrscr; adalah syntax untuk clear screen.

    textcolor(red); adalah syntax untuk memberi warna merah pada teks.

    gotoxy(5,3); adalah syntax untuk mencetak output pada lokasi x = 5 dan y = 3.

    write('Nama:'); adalah syntax untuk menerima input dengan label nama.

    readln(nama); adalah syntax yang membaca input sebelumnya adalah untuk variabel nama.

    textcolor(white); adalah syntax untuk memberi warna putih pada teks.

    gotoxy(50,3); adalah syntax pascal untuk mencetak output x=50 dan y=3.

    write('Keadaan:'); adalah syntax untuk menerima input dengan label keadaan.

    readln(kabar); adalah syntax untuk membaca input sebelumnya adalah variabel kabar.

    textcolor(green); adalah syntax untuk memberi warna hijau pada teks.

    gotoxy(5,4); adalah syntax untuk mencetak output pada lokasi x=5 dan y=4.

    writeln('hallo ',nama,',apa kabar?'); adalah syntax untuk mencetak output dengan label awal hallo kemudian cetak input variabel nama, dan cetak label apa kabar.

    textcolor(blue); adalah syntax untuk memberi warna biru pada teks.

    gotoxy(50,4);  adalah syntax untuk mencetak output pada lokasi x=50 dan y=4.

    writeln('Semoga kamu ',kabar, '!!!'); adalah syntax untuk mencetak output dengan label awal semoga kamu lalu cetak variabel kabar kemudian tanda seru tiga kali.

    end. adalah syntax untuk mengakhiri baris code atau penutup program pada pascal.

    Sekian pembelajaran kali ini yang dapat panduan code sampaikan semoga bermanfaat untuk Anda, akhir kata jangan lupa titik koma.
    Coba cari lagi apa yang ada inginkan pada kolom berikut: DMCA.com Protection Status
    Bantu Apresiasi Bantu berikan apresiasi jika artikelnya dirasa bermanfaat agar penulis lebih semangat lagi membuat artikel bermanfaat lainnya. Terima kasih.
    Donasi
    Hallo sobat panduan code, Anda dapat memberikan suport kepada kami agar lebih semangat dengan cara dibawah ini.

    Dana : 085972737000
    PAYPAL : Panduan Code
    Done
    Color Picker
    Silahkan gunakan tools color picker berikut gratis untuk Anda, salam Admin Panduan Code.

    Pilih Warna

    Done