Pada kesempatan kali ini panduancode akan memberikan tutorial Cara Mengatasi Kali Linux Tidak Bisa Booting Setelah Proses Upgrade Gagal. Ket...
Daftar Isi [Tampil]

    Pada kesempatan kali ini panduancode akan memberikan tutorial Cara Mengatasi Kali Linux Tidak Bisa Booting Setelah Proses Upgrade Gagal.

    Kali Linux Tidak Bisa Booting

    Ketika Anda memutuskan untuk upgrade kali linux ke versi yang lebih baru, maka perhatikan beberapa hal penting berikut:

    1.Pastikan batrai laptop full, atau sambil di carger saja agar lebih aman.

    2.Pastikan koneksi internel stabil untuk proses download dan upgrade kali linux.

    3.Ketika proses upgrade berlangsung jangan matikan laptop Anda.

    Jika laptop Anda tiba-tiba mati karena kehabisan batrai maka proses upgrade juga akan gagal, yang menyebabkan file upgrade korup.

    Atau koneksi Anda tidak stabil ketika proses upgrade dan tiba-tiba putus dari jangan maka proses upgrade juga akan gagal, dan menyebabkan file korup.

    “Oh tidak ! Sesuatu yang tidak diinginkan telah terjadi. Terjadi masalah dan sistem tidak dapat dipulihkan. Silahkan kontak administrator sistem.” “Oh! no something has gone wrong, A problem has occurred and system can’t recover. Please contact a system administrator. “

    Karena file kali linux Anda korup maka otomatis tidak bisa booting, nah oleh sebab itu kali ini panduan code akan memberikan tutorialnya.

    Cara Mengatasi Kali Linux Tidak Bisa Booting Setelah Upgrade

    1.Masuk Ke Grub Kali Linux

    Walaupun kali linux Anda tidak bisa booting karena gagal upgrade, tetapi untuk masuk ke grub masih bisa.

    Oleh sebab itu silahkan nyalakan laptop Anda dan masuk ke grup kali linux Anda.

    2.Pilih Menu Advanced Option

    Sebelum kali linux otomatis booting kedalam sistem, Anda pilih menu advanced option for kali linux GNU/Linux.
    Advanced Option For Kali Linux

    3.Pilih Menu Recovery Mode

    Setelah Anda memilih menu advanced option maka Anda akan ditampilkan dua pilihan, yaitu menu kernel kali linux Anda, dan menu recovery mode.

    recovery mode kali linux

    Jika sudah tampil kedua menu tersebut, Anda pilih menu recovery mode untuk memperbaiki kali linux tidak bisa booting setelah gagal upgrade.

    Lalu Anda akan mendapatkan notifikasi error seperti berikut.

     “Oh tidak ! Sesuatu yang tidak diinginkan telah terjadi. Terjadi masalah dan sistem tidak dapat dipulihkan. Silahkan kontak administrator sistem.” “Oh! no something has gone wrong, A problem has occurred and system can’t recover. Please contact a system administrator. ” 

    Cara mengatasinya Anda tekan tombol alt+(f2+fn) untuk login sebagai root.

    4.Masukan Perintah Untuk Melanjutkan Upgrade Kali Linux

    Setelah Anda mendapatkan notifikasi error seperti pada gambar diatas, dan Anda sudah masuk dengan akses root kali linux.

    error booting kali linux

    Maka tahap selanjutnya adalah masukan perintah command line untuk melanjutkan proses updrage kali linux Anda.

    Sebelum itu pastikan koneksi Anda stabil dan laptop sambil di charger.

    Berikut perintah command line untuk melanjutkan proses upgrade kali linux.

    sudo dpkg –configure -a

    Setelah itu Anda akan melihat dua pilihan yang ada Y/N.

    Jika Anda memilih pilihan Y maka proses upgrade kali linux akan dilanjutkan ke versi terbarunya.

    Namun jika Anda memilih N maka proses upgrade hanya akan dilakukan ke versi yang sama sebelumnya.

    Kemudian tunggu sampai konfigurasi selesai dengan sempurna, maka setelah itu Anda dapat booting ke kali linux Anda kembali tanpa install ulang.

    Nah sekian saja tutorial dari panduancode mengenai Cara Mengatasi Kali Linux Tidak Bisa Booting Setelah Proses Upgrade Gagal.

    Semoga tutorial ini bermanfaat untuk Anda.

    Sumber Referensi: https://exppoin.com/2021/03/cara-memperbaiki-kali-linux-yang-tidak-bisa-booting-setelah-upgrade.html
    Coba cari lagi apa yang ada inginkan pada kolom berikut: DMCA.com Protection Status
    Bantu Apresiasi Bantu berikan apresiasi jika artikelnya dirasa bermanfaat agar penulis lebih semangat lagi membuat artikel bermanfaat lainnya. Terima kasih.
    Donasi
    Hallo sobat panduan code, Anda dapat memberikan suport kepada kami agar lebih semangat dengan cara dibawah ini.

    Dana : 085972737000
    PAYPAL : Panduan Code
    Done
    Color Picker
    Silahkan gunakan tools color picker berikut gratis untuk Anda, salam Admin Panduan Code.

    Pilih Warna

    Done